Galeri Investasi UNP Kediri Dorong Mahasiswa Gen Z Melek Saham dan Siap Jadi Investor Muda

  


KEDIRI, penanuswantara.online  – Universitas Nusantara PGRI Kediri (UNP Kediri), Jawa Timur, terus mendorong mahasiswa agar lebih memahami dunia keuangan dan pasar modal melalui Galeri Investasi UNP Kediri, yang menjadi sarana edukasi sekaligus praktik bagi calon investor muda.

Kepala Galeri Investasi UNP Kediri, Mar’atus Sholikah, menjelaskan bahwa keberadaan galeri tersebut bertujuan membentuk generasi muda yang melek investasi, khususnya dalam bidang saham.

“Kami berupaya mengajak mahasiswa, terutama generasi Z dan milenial, agar sadar pentingnya investasi saham serta mampu berperan dalam mendorong pertumbuhan ekonomi nasional,” ujar Mar’atus, Rabu (12/11/2025).

Menurutnya, animo mahasiswa untuk belajar tentang saham cukup tinggi. Untuk itu, pihaknya menyiapkan berbagai program edukatif seperti Sekolah Pasar Modal, yang terbuka untuk umum dan rutin diikuti oleh mahasiswa lintas jurusan.

“Saat ini Sekolah Pasar Modal kami adakan dua kali dalam setahun, dan ke depan akan kami tingkatkan menjadi empat kali. Kami juga berencana menghadirkan narasumber dari kalangan profesional pasar modal,” jelasnya.

Selain pembekalan teori, Galeri Investasi UNP Kediri juga mengadakan kompetisi trading saham agar mahasiswa dapat langsung mempraktikkan ilmu yang didapat di kelas.

“Kompetisi ini dirancang agar mahasiswa tidak hanya memahami teori, tapi juga berani mencoba berinvestasi secara langsung dengan batas aman sebesar Rp100 ribu,” kata Mar’atus.

Ia juga mendorong mahasiswa untuk mengikuti kompetisi pasar modal di tingkat nasional, termasuk di lingkup Jawa Timur, guna menambah pengalaman dan jejaring.

Dukungan terhadap kegiatan galeri juga datang dari pihak kampus. Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UNP Kediri, Amin Tohari, menegaskan bahwa universitas berkomitmen penuh mendukung keberlangsungan galeri investasi, baik dari sisi pendanaan, fasilitas, maupun pembinaan akademik.

“Kami memberikan dukungan menyeluruh, mulai dari pendanaan, penyediaan ruang edukasi pasar modal, hingga mendorong dosen dan mahasiswa agar aktif menjadi duta pasar modal,” ujar Amin.

Ia menambahkan, dukungan tersebut merupakan bagian dari strategi kampus untuk memperkuat citra positif UNP Kediri sebagai perguruan tinggi yang unggul di bidang ekonomi dan bisnis. Pihaknya juga rutin melakukan evaluasi kinerja galeri setiap semester untuk memastikan kegiatan berjalan konsisten dan terus berinovasi.

“Kami ingin semangat mahasiswa tetap terjaga. Jika motivasi mereka menurun, otomatis capaian galeri juga akan ikut menurun,” tambah Amin.

Salah satu pengurus galeri, Silfiani Adi Utami, mengaku tertarik dengan dunia saham setelah melihat perkembangan tren investasi pasca-pandemi COVID-19.

“Setelah pandemi, saham sering dibahas di mana-mana. Saat ada pembukaan pendaftaran anggota galeri, saya langsung ikut karena ingin belajar lebih dalam tentang investasi,” ungkap Silfiani.

Melalui berbagai program edukatif ini, Galeri Investasi UNP Kediri berharap dapat melahirkan lebih banyak investor muda yang cerdas, beretika, dan berkontribusi nyata dalam memperkuat perekonomian nasional.(red.al)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama